Jasa Pabrik Polo Shirt Seragam Berkualitas

Seragam Polo Shirt

Menggunakan jasa pabrik polo shirt untuk membuat polo shirt seragam, mengapa tidak? Keberadaan pabrik atau konveksi polo shirt memang memberi kemudahan. Dimana Anda bisa memesan produk jumlah besar dengan harga tetap hemat. Bandingkan saja besar anggaran yang mesti disiapkan bila menggunakan jasa penjahit dan bukan konveksi.

Seragam Polo Shirt

Baju seragam yang dipesan dapat menjadi ciri khas pembeda suatu perkumpulan, klub, atau perusahaan. Mungkin seragam terlihat hal sepele. Akan tetapi desain dan model seragam yang digunakan sebenarnya amat menentukan image dari perkumpulan tersebut.

Adapun bagi sebuah perusahaan, seragam polo shirt yang digunakan turut membawa nama atau citra baik perusahaan. Jadi jangan salah pilih pabrik penyedia jasa pembuatan polo shirt untuk anggota atau karyawan. Bagi Anda yang baru kali pertama akan menggunakan jasa pabrik polo tak perlu bingung. Berikut beberapa poin pertanyaan yang mesti Anda tahu jawabannya sebelum menjalin kerjasama dengan jasa polo shirt:

  • Sudahkan Mutu Produk Terjamin?

Untuk kualitas polo shirt sekiranya tak perlu diragukan. Dimana polo shirt termasuk jenis pakaian yang nyaman digunakan yang identik dengan bahan kain berpori. Namun, perlu diketahui. Jenis kain berpori atau yang biasa disebut lacoste itu sendiri terdapat beberapa tingkatan. Mulai dari lacoste dengan pori di kedua sisi, salah satu sisi, dan pori besar. Masing-masing memiliki tingkat kenyamanan berbeda.

Lacoste cotton pique menjadi rekomendasi terbaik. Dimana kain ini memiliki pori di kedua sisinya. Bahan kain tidak panas, cukup lembut, dan nyaman. Harga kain lacoste cotton pique mungkin relatif mahal namun tentunya pantas untuk jaminan mutu yang dijanjikan. Bila pabrik yang Anda tunjuk menawarkan polo shirt berbahan ini dengan harga sebanding, maka itu menjadi pilihan bagus.

  • Bagaimana Standar Ukurannya?

Bila Anda ingin memesan polo shirt untuk seragam kantor, maka perlu diketahui bahwa kualitas kerja karyawan juga ditentukan lingkungan. Termasuk pakaian yang digunakan apakah nyaman atau tidak. Kenyamanan itu sendiri tak hanya ditentukan dari mutu bahan tapi juga ukuran. Bila seragam polo shirt yang digunakan pas di badan tentu nyaman. Sebaliknya, bila seragam kebesaran atau malah kekecilan tentu untuk bergerak pun akan merasa risih tidak percaya diri.

Beberapa jasa pabrik polo shirt menawarkan produk dalam ukuran all size dan ada pula yang standar S, M, L. Agar setiap orang dalam keanggotaan atau karyawan merasa puas lebih baik mempertimbangkan pabrik yang tidak memproduksi polo shirt all size. Hal ini agar karyawan dapat memilih ukuran yang sesuai dengan badan mereka. Sehingga para karyawan akan merasa percaya diri saat harus menggunakan seragam polo shirt.

  • Apakah Desain dan Warna Sesuai?

Seragam polo shirt yang bagus adalah yang sinkron dengan kegiatan yang dilakukan. Misal untuk aktivitas pekerjaan sebaiknya desain seragam dibuat dengan kombinasi warna pas. Bila perusahan Anda memiliki logo atau simbol khusus, seragam bisa dibuat dengan warna yang sesuai dengan logo tersebut.

Warna disini menjadi identitas lain. Bisa Anda amati sejumlah brand di luaran sana, beberapa memiliki identitas warna berbeda. Sehingga masyarakat awam secara otomatis tersetting mindsetnya bahwa warna A adalah milik brand A, warna B milik brand B, dan seterusnya. Hal ini menunjukkan keberhasilan dari desain yang dibuat. Untuk itu seragam polo shirt yang bagus, sebaiknya bisa menunjukkan identitas perusahaan Anda meski dari kejauhan tanpa melihat tulisan yang tersematkan pada baju.

  • Apakah Sebanding Harga dan Mutunya?

Pertanyaan ini tidak kalah penting. Boleh saja bila Anda memilih jasa polo shirt murah. Tidak ada salahnya pula memilih jasa polo shirt mahal bila memang tersedia anggaran. Namun, apakah murah atau mahalnya harga tersebut sebanding dengan mutunya? Bila harga murah dibandrol untuk kualitas rendah, tentu Anda patut berpikir ulang. Apakah untuk seragam perusahaan Anda ingin kualitas rendah? Sebaliknya, bila harga mahal ternyata mutu tidak begitu memuaskan jelas Anda yang dirugikan.

Murah atau mahal harga jasa polo shirt cukup relatif. Dimana murah tidak selamanya murahan, tapi mahal pun tidak selalu menjamin bagus. Karenanya pastikan tawaran harga yang diberikan cukup sebanding dengan mutu yang dijanjikan. Bila Anda ingin memesan dalam skala besar, jangan sungkan mendiskusikan soal harga. Karena biasanya semakin besar jumlah pesanan ada potongan harga yang diberikan oleh pabrik polo shirt.